Sunday, July 13, 2014

Maybe….???




Mungkin dan mungkin…
Kata yang terbersit jika berasumsi atau berspekulasi dengan hal yang belum pasti…
Dan muncullah kata kenapa dan mengapa

Selalu seperti itu….
Tidak adakah kata lain???
Tidak adakah kata ‘jawaban’???
Berputar selalu disitu..

Kapan turun dari putaran itu??
Kapan lepas dari pengait itu??

Biarlah…
Terserah…

Suatu saat bunga akan berkembang,
Setelah sekian lama menguncupkan dirinya

Suatu saat setelah hujan
Akan timbul pelangi rasa bermakna
Akan bersinar mata yang tertutup…

Oleh kepalsuan dunia
Dan lambat laun…
Semakin kuat terlatih..
Hingga akhirnya memendar…


R_r

- 12/06/14 –

Hope And Rainbow



Terima kasih telah menjadi inspirasiku menulis lagi
Terima kasih telah mengisi kekosongan hatiku selama ini
Hati yang sudah lama kosong tanpa warna
Tanpa goresan tinta pelangi

Walaupun aku sekarang jadi tidak yakin
Tapi aku tetap akan mengucapkan terima kasih
Tetaplah seperti itu, tetaplah menjadi seperti dirimu..

Aku jadi tambah banyak belajar lagi tentang kehidupan
Tentang menerima kelebihan & kekurangan
Tentang menghadapi namany emosi
Tentang caranya mengendalikan perasaan
Tentang menghadapi kenyataan…
Keikhlasan & niat yang tulus…

Agar apa yang kita inginkan terwujud
Aku pun manusia biasa, masih banyak kekurangan
Masih terkadang belum bisa mengendalikan lajur dunia yang ada
Di depan mata….

Tapi aku berusaha yakin dengan keteguhan ini
Bahwa kebahagiaan itu pasti ada di waktu yang tepat, tempat yang benar,
Perasaan yang pas dan nyawa yang seutuhnya…

Mungkin tidak disini atau disana
Tapi di jiwa yang sepenuhnya percaya bahwa…

Jawaban akan segalanya datang dengan gembira
Tepat di bawah mentari yang tersenyum diiringi pelangi yang
Melingkar di bahunya….


r_R

- 11/06/14 –

Hujan Dan Ilusi



Hidup untuk memberi, memesona seperti mengubah kata jadi puisi #maryamah karpov

Dengar…
Dengarkanlah suara itu..
Yang turun di balik jendela..

Dengar, resapi dan hanyutkan dalam jiwa
Rasakan sampai tenggelam di hati,
Alunan melodinya menenangkan, melegakan
Menghilangkan sementara beban ini

Kesepian yang melanda menjadi tertutupi
Yang ada hanya kehangatan menuju relung rasa

Meyakinkan bahwa dunia dipenuhi warna-warni
Beragam denyut yang senantiasa menghiasi
Beragam pelangi yang terbentang luas..

Tanpa kita meminta sebelumnya
Memutar kembali segalanya…
Iya segalanya…
Yang terjadi.. tanpa harus dibungkus dengan asa nurani
Tapi dinikmati…

Agar biru itu tak selalu turun dengan seenaknya…
Titipkan terlebih dahulu di sudut belakang

Perlahan-lahan disisihkan lalu dilemparkan
Ke tempat yang tidak dapat dibuka kembali…
Hapuskan….


R_r

- 15/06/14 –

Menuangkan segala sesuatu yang ada
Di pikiran, hati dan jiwa
Lewat goresan pena…
Biarkan tulisan yang berbicara….

Bayangan



Bertahan diantara tumpukan asa yang kuat mencengkeram jiwa
Percaya pada keajaiban gaib
Masih terus percaya dengan yang diyakini and then…
Zona aman ini mulai goyah..

Mulai mengeluarkan suara-suara bising yang menyakitkan telinga
Menekan batin…
Tertunduk malu, mengedorkan semangat
Huft….

Apakah proses ini tidak berlaku??
Apakah tidak diakui??
Ironis….

Tergoda



Kala itu aku tergoda…
Dengan semua yang kau ungkapkan, ku merasa itu nyata dan benar adanya
Tanpa ada paksaan atau permainan…
Tapi seiring waktu berjalan… aku menjadi ragu karena seakan akan kau mengombang-ambing hatiku… setengah hati… setengah jiwa…
Seharusnya dari awal tetap ‘ku kukuhkan jiwa ini agar tak percaya, agar tetap pada jalan yang sama…
Terlanjur aku terjatuh…
Bayang-bayang yang selalu ada.. padahal seharusnya jangan dan tidak…
Berpura-pura tidak perduli, cuek akan keadaan itu ternyata sulit…
Mengukuhkan hati untuk lagi pada keadaan serupa…
Agar ikhlas… agar lepas… agar terputus…

r_R

- 31/05/14 -


** terinspirasi beberapa kata-kata dari Novel Darwis Tere Liye – ‘Sunset Bersama Rosie’ *belum pernah baca satu novel padahal

Ketika kata ‘Sayang’ di ‘OBRAL’



Menulis lagi…
Setelah sekian lama, q tinggalkan blog ini..
Bukan ninggalin sich, tapi karena kesibukan kerja juga.. udah 5 hari kerja seharian di depan monitor pas waktu luang, pengennya jalan-jalan, refreshing, pengennya tepar ajah… ga mau ngapa-ngapain… hehehe nasib karyawan

Rasa kangen itu muncul lagi buat nulis..
Gatel sudah nie tangannya.. pengen corat coret lagi..

Btw…
Banyak banget yang udah dilalui selama setahun ini kira-kira…
Dari pusingnya kerja, boring, pertemanan, asmara… ups… rasanya males ngomongin masalah itu…
Merasa sekarang di dunia thu sulit banget cari yang enggak modus, alias enggak php alias bener-bener jujur dan yakin..
Kemana thu orang-orang seperti itu di zaman sekarang, hampir punah kali yaa.. (semoga masih ada untukku satu… hehehe).
Wow fantastic baby… @_@

Mengharap setitik asa di Job Fair



Dilihat dari judul diatas kayak judul di tv yakkk… #ketawaKeliatanGigi
Jobfair… pasti kalian tahu ‘kan apa itu Jobfair??? Yups… JobFair merupakan pameran kerja dengan menghadirkan puluhan atau ratusan perusahaan besar/kecil yang sedang mencari karyawan. Jadi, kita bisa mencari dan memasukkan lamaran kerja di acara ini.

Karena biasanya perusahaan-perusahaan ternama ada disini mencari karyawan. Biasanya job fair ini tidak berbayar alias free atau ada juga yang berbayar sekitar 25-30K. Job fair berbayar, biasanya untuk perusahaan yang ‘wah’ atau tempat dengan skala kecil.

Kita dapat dengan mudahnya memasukkan lamaran ke perusahaan tanpa harus datang langsung ke alamat perusahaan tersebut. Ini memang sangat memudahkan kita yang baru lulus kuliah atau sekolah dalam mencari kerja.
Kita tinggal memilih pekerjaan apa yang sesuai dengan kemampuan atau keinginan dengan syarat yang sesuai dengan skill kita. Berkas lamaran dapat kita titipkan pada officer yang berjaga di stand perusahaan tersebut.

Kecuali kamu... kamu… iya kamu… yang katanya ‘penyayang’…

To : ‘Kamu’


Hmmm…
Entah kata apa yang pantas untuk kamu… iya kamu…
Yang telah membuka hatiku ini.. -.-“
Awalnya biasa sich…. Tapi kenapa lama-lama… lama-lama…
Loh kok… jadi gini..
Entah mengapa bisa jatuh sama yg namanya ‘kamu’
Padahal dulu pernah sebel banget sama ‘kamu’
Karena keegoisan ‘kamu’ yang very very high
Egomu itu loh yang tidak bisa ditoleransi
Seenaknya sendiri, kadang tidak memikirkan perasaan orang lain.

Lirik lagu Rizky Febian - Hargai Cinta

Kali ini lirik lagu Rizky Febian alias 'Iky' anak dari Kang Sule (sok kenal lagi.. Xixixi). Lirik dari lagu-lagu Iky maknanya dalam...